Kosakata Bahasa Arab Tentang Sekolah Lengkap

Agar pelajar lebih mudah dalam mempelajari bahasa Arab, maka salah satu hal penting yang harus dipelajari adalah kosa kata atau mufrodat bahasa Arab. Kosa kata atau mufrodat bahasa Arab sekolahan menghimpun beragam kosa kata baik benda, profesi, ataupun pekerjaan yang ada di sekolah.

Mempelajari kosa kata atau mufrodat bahasa Arab sekolahan sangat penting mengingat setiap hari pelajar akan berinteraksi dengan berbagai benda yang ada di sekitar lingkungan sekolah. Kosa kata yang akan dipelajari meliputi alat tulis di sekolah, fasilitas sekolah, perlengkapan, mata pelajaran dan lainnya.

1. Orang yang Ada di Sekolah

Orang yang Ada di Sekolah

Salah satu komponen penting dalam mempelajari mufrodat atau kosa kata bahasa Arab sekolahan adalah bagaimana menyebut orang-orang atau profesi yang ada di sekolah menggunakan bahasa Arab.

Mengetahui penyebutan orang di sekolah menggunakan bahasa Arab sangat penting karena akan terus digunakan selama siswa berada di sekolah. Orang yang ada di sekolah mulai dari guru atau pengajar, kepala sekolah, siswa, siswi, penjaga perpustakaan, penjaga sekolah dan lainnya.

No.Bahasa ArabBunyi BacaanArti
1.تِلْمِيْذٌtilmiidzunSiswa laki-laki
2.تِلْمِيْذَةٌtilmiidzatunSiswi perempuan
3.مُدِيْرُ المَدْرَسَةMudiirul madrasatiKepala sekolah
4.مُدَرِّسَةٌMudarrisatunGuru perempuan
5.مُدَرِّسٌMudarrisunGuru laki-laki
6.مُوَظَّفٌMuwadzofunPegawai tata usaha laki-laki
7.مُوَظَّفَةٌMuwadzofatunPegawai tata usaha perempuan
8.وَلِيُّ الفَصْلِWaliyyul fashliWali kelas
9.أَمِيْنُ المَكْتَبَةِAmiinul maktabatiPengurus perpustakaan
10.طَبَّاخٌThobbaakhunJuru masak
11.أَمِيْنُ المَقْصَفِAmiinul maqshofiPenjaga atau pengurus kantin
12.بَوَّابٌBawwaabunSatpam
13.كُتُبِيٌّKutubiyyunPustakawan
14.اُسْتَاذُUstaadzunGuru besar

Baca: Bahasa Arab Anggota Keluarga

2. Peralatan Tulis di Sekolah

Peralatan Tulis di Sekolah

Kosa kata peralatan tulis sekolah terdiri dari setiap isim atau kata benda yang digunakan untuk belajar, membaca dan menulis di sekolah. Peralatan tulis ini meliputi peralatan untuk mengajar para guru dan peralatan untuk para siswa menulis dan belajar.

No.Bahasa ArabBunyi BacaanArti
1.سَبُّوْرَةSabuurotunPapan tulis
2.قَلَـمٌQolamunPulpen
3.قِرْطاَسٌQirthoosunKertas
4.مِرْسَمٌMirsamunPensil
5.حِبْرٌHibrunTinta
6.مِنْضَدَةMindhodatunMeja tulis
7.مِقْلَمَةٌMiqlamatunTempat pulpen
8.طَبَاشِرThobaasyirunKapur tulis
9.كَرْتُوْن, لاَفِتَةKartuunun, LaafitatunPapan pengumuman
10.كِتَابُ التَّدْرِيْسKitaabut tidriisunBuku pelajaran
11.مِسْطَرَةٌMisthorotunPenggaris
12.قَلَـمُ الْحِبْرِQolamul hibriSpidol
13.كَشْفُ الْغِيَابُKasyful ghiyaabuBuku kehadiran siswa
14.مُزِيْلٌMuziylunTipe-X
15.مُعْجَمٌMu’jamunKamus
16.قِرْطَاسِيَّةQirthosiyyatunAlat tulis menulis
17.كِـتَابٌKitaabunBuku cetak
18.كُــرَاسَةٌKuroosatunBuku tulis
19.مِمْحَاةMimhaatunKaret penghapus
20.كُرَاسَةُ التَّمْرِيْنَاتِKuroosatut tamriinaatiBuku latihan
21.مِبْرَاةMibrootunPeraut pensil
22.مِمْسَحَةٌmimsahatunPenghapus

Baca: Warna dalam Bahasa Arab

3. Perlengkapan Sekolah

Perlengkapan Sekolah

Perlengkapan sekolah merupakan kosa kata berupa isim kata benda berbagai perlengkapan sekolah meliputi baju, seragam, sepatu dan sebagainya. Perlengkapan sekolah merupakan semua benda yang dikenakan oleh siswa untuk belajar di sekolah.

No.Bahasa ArabBunyi BacaanArti
1.ثَوْبٌTsaubunBaju
2.قُبَّعاَةٌQubba’atunTopi
3.تَنُّوْرَةٌTannuurotunRok
4.زِيُّ الْمَدْرَسَةِZiyyul MadrasahSeragam sekolah
5.رَبْطَةُ العُنُقِRobthotul UnuqDasi
6.قَمِيْصٌQomiishunKemeja
7.سِرْوَالٌSirwaalunCelana
8.جَوْرَبٌJaurobunKaos kaki
9.قَلَتْسُوَةٌQolansuwatunPeci
10.خِذَاءٌKhidzaaunSepatu
11.حِزَامٌHizaamunSabuk
12.خِمَارٌKhimaarunKerudung
13.فاَنِلَةٌFaanilatunKaos
14.مَحْرَمَةMahromatunSapu tangan
15.شَهَادَةٌSyahaadatunIjazah
16.كَشْفُ الدَّرَجَاتِKasyfud darajaatiRapor

Baca: Jam dalam Bahasa Arab

4. Kegiatan Belajar di Sekolah

Kegiatan Belajar di Sekolah

Kosa kata kegiatan belajar di sekolah berikut terdiri dari isim (kata benda) dan juga fi’il atau kata kerja yang berkaitan dengan berbagai aktivitas di sekolah. Kosa kata kerja (fi’il) adalah kata yang digunakan untuk menggambarkan pekerjaan dan juga terikat oleh waktu atau zaman seperti belajar, berbicara.

No.Bahasa ArabBunyi BacaanArti
1.اِمْتِحَانImtihaanUjian
2.تَعَلُّمTa’alumBelajar
3.كَلَامKalaamBerbicara
4.إِسْتِمَاعIstimaa’Mendengar
5.تَعْلِيْمTa’limMengajar
6.دَرْسٌDarsunPelajaran
7.تَجْرِبَةTajribahPraktek
8.جَدْوَلٌJadwalunJadwal
9.اِخْتِبَارٌIkhtibaarunTes
10.مَادَّةٌMaaddatunMata Pelajaran
11.فِيْزِيَاءFiizyiyaauFisika
12.بِيُوْلُوْجِيBiyuulujiyBiologi
13.كِيْمِيَاءKiumiyaauKimia
14.اَلْعُلُوْمُ الْاِجْتِمَاعِيَّةُAl ‘ulumul Ijtimaa’iyyatuIPS
15.اَلْعُلُوْمُ الطَّبِيْعِيَّةُAl ‘ulumul Thobiy’iyyahIPA
16.اَللُّغَةُ الْعَرَبِيَّةُAl lughotul ‘ArobiyyatuBahasa Arab
17.اَلرِّيَاضِيَاتُArriyaadhiyaatuMatematika
18.اَللُّغَةُ الْإِنْجِلِيْزِيَّةُAl lughotul InjiliziyyatuBahasa Inggris
19.اَلتَّارِيْخُAt taariykhuSejarah
20.اَلْحَدِيْثُAl hadiitsuHadist
21.اَلْفِقْهُAl fiqhuFiqih
22.اَلتَّفْسِيْرُAt tafsiiruTafsir
23.مِنْحَةٌ دِرَاسِيَّةٌMinhatun diraasiyyatunBea siswa
24.خُلاَصَةٌKhulaashotunRingkasan
25.الحَاسُوْبِAl haasuubiPelajaran komputer

Baca: Ucapan Doa Selamat Ulang Tahun Bahasa Arab

5. Lingkungan Fasilitas Sekolah

Lingkungan Fasilitas Sekolah

Selain mempelajari bahasa Arab perlengkapan sekolah seperti papan tulis, buku, meja, kursi dan sebagainya, kosa kata lingkungan fasilitas sekolah merupakan komponen bahasa Arab sekolahan yang juga harus dipahami. Sekolah dilengkapi oleh ragam fasilitas seperti lapangan, perpustakaan dan lainnya.

No.Bahasa ArabBunyi BacaanArti
1.مَكْتَبَةٌMaktabatunPerpustakaan
2.فَصْلٌFashlunKelas
3.مَيْدَانٌMaydaanunLapangan
4.مَقْصَفٌMadshofunKantin
5.مَدْرَسَةٌMadrosatunSekolah
6.مَكْـتَـبٌMaktabunMeja
7.مَعْمَلٌMa’malunLaboratorium
8.اِدَارَةٌIdaarotunKantor
9.سَبُوْرَةٌSabuurotunPapan tulis
10.كُـرْسِيٌّKursiyyunKursi
11.خَرِيْطَةٌKhoriithotunPeta
12.صُوْرَةٌShuurotunGambar
13.رَفٌّRoffunRak
14.خِزَانَةٌKhizaanatunLemari
15.المَنْهَجُ الدِّرَاسِيAlmanhajud diroosii Kurikulum pelajaran
16.سارية العلمSaariyatul ‘alamTiang bendera
17.أرضيةArdiyahLantai
18.شَجَر، شَجَرَةSajarun, sajarotunPohon
19.حجرة الدراسةHujrotul diroosahRuang kelas
20.حَمَّامHammaamunToilet
21.بُسْتَانBustaanunTaman
22.مَرْج، مَرْعًىMarjun, mar’aHalaman rumput
23.مُنْتَزَهMuntazahunTempat parkir
24.بَهْوBahwunAula
25.بَابBaabunGerbang
26.بَوَّابَةBawwaabatunPintu gerbang
27.مُصَلًّىMushollaMushola
28.مَسْجِدMasjidunMasjid
29.مِئْذَنَةMi’dzanatunMenara masjid

Contoh Kalimat Bahasa Arab Sekolahan

Contoh Kalimat Bahasa Arab Sekolahan

Untuk meningkatkan pemahaman Anda mengenai penggunaan kosa kata atau mufrodat bahasa Arab sekolahan, maka sangat penting untuk mengaplikasikan kosa kata yang sudah dipelajari di atas ke dalam sebuah kalimat sempurna.

Dalam bahasa Arab, posisi suatu kata benda atau isim di suatu kalimat menentukan i’rabnya. Ilmu untuk mempelajari prinsip tata cara penulisan kalimat bahasa Arab dari sisi i’rab dan bina’ disebut ilmu nahwu. Dalam ilmu Nahwu, isim memiliki 3 tanda yakni bertanda marfu’, manshub dan majrur.

Untuk memahami kapan isim diberi tanda marfu’, manshub dan majrur, salah satu konsep yang harus dipahami adalah konsep kalimat atau disebut “jumlah” dalam bahasa Arab. Dalam ilmu Nahwu, dikenal istilah jumlah mufidah atau kalimat sempurna.

Bagi pembelajar, konsep jumlah mufidah atau konsep kalimat sempurna harus dipelajari pertama kali agar memahami tata cara penyusunan kalimat. Jumlah dalam bahasa Arab dibagi menjadi dua jenis berdasarkan kata yang ada di bagian depan kalimat yakni jumlah ismiyah dan jumlah fi’liyah.

Jumlah ismiyah adalah kalimat yang didahului oleh kata benda atau isim baik benda bersifat konkret maupun abstrak. Kata benda dalam bahasa Arab adalah setiap kata yang tidak terikat oleh waktu. Kata yang berada paling depan jumlah ismiyah disebut  mubtada dan kata berikutnya adalah khobar.

Sementara jumlah fi’liyah adalah kalimat yang didahului oleh kata kerja atau fi’il. Dalam jumlah fi’liyah, kalimat tersusun oleh fi’il (kata kerja) dan fa’il (subjek yang mengerjakan perbuatan). Fi’il sendiri terdiri dari fi’il madhi (kata kerja lampau), fi’il mudhari (kata kerja saat ini atau akan terjadi), fi’il amri (perintah).

Berikut adalah contoh kalimat Bahasa Arab sekolahan yang menerapkan prinsip ilmu nahwu bahasa Arab:

1. Bahasa Arab:

هَذَا وَلِيُّ الفَصْلِ, إِسمُهُ أَلْاُسْتَاذُ فَائِزٌ مُحَمَّدٌ

Latin: Hadza waliyyul fashli, ismuhu al ustaadzhu Faidzun Muhammadun

هَذَا : ini

وَلِيُّ الفَصْلِ : wali kelas

إِسمُهُ: nama dia (laki-laki)

أَلْاُسْتَاذُ : ustadz atau guru besar (Profesor)

Terjemahan: Ini adalah wali kelas, nama beliau Profesor Faizun Muhammad

2. Bahasa Arab:

جَمِيْلٌ مُدَرِّسُ اَلْعُلُوْمُ الطَّبِيْعِيَّةُ

Latin: Jamiylun mudarrisu al ‘uluumuth thobiy’iyyatu

مُدَرِّسُ : mengajar

اَلْعُلُوْمُ الطَّبِيْعِيَّةُ : Ilmu Pengetahuan Alam

Terjemahan: Jamil mengajar Ilmu Pengetahuan Alam

3. Bahasa Arab:

الجَدْوَلُ الدِّرَاسِيُّ عَلَى اللَّوْحَةِ

Latin: Al jadwalud diroosiyyu ‘ala luwhah

الجَدْوَلُ : Jadwal

الدِّرَاسِيُّ : Pelajaran

عَلَى : di atas atau pada

اللَّوْحَةِ : papan pengumuman

Terjemahan: Jadwal mata pelajaran ada di papan pengumuman

Pahami kosa kata atau mufrodat bahasa Arab sekolahan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Arab Anda. Kosa kata yang ada di tabel di atas adalah daftar kosa kata yang paling sering muncul dalam percakapan sehari-hari. Untuk menyusun kalimat bahasa Arab perlu pengetahuan tentang ilmu Nahwu.

Photo of author

Rifqi

Saya adalah orang yang hidup di lingkungan pesantren dan sangat mencintai suasana keagamaan di sana. Saya merasa sangat senang ketika mempelajari ilmu agama dan merasa bahwa itu adalah hal yang sangat penting dalam hidup saya.