Inilah Pesantren Gratis di Medan, Ada Yang Khusus Anak Teroris

Anda sedang mencari informasi seputar pesantren gratis di Medan? Jika iya maka Anda sangat beruntung. Di artikel ini kami telah menghimpun berbagai pesantren gratis di Medan. Semoga bermanfaat ya!

Pondok Pesantren Al Madinah

Kredit Foto: Pondok Pesantren Al Madinah Medan

Pesantren gratis di Medan pertama yang akan kami bahas adalah Ponpes Al Madinah. Ponpes yang terletak di kecamatan Labuhan ini didirikan oleh Ust Budiman. Beliau mendirikan pesantren ini sebagai media dakwah yang hanya mengharapkan imbalan dari Allah Subhanahu Wata’ala dan tidak berorientasi menjadi mata pencaharian. Oleh karena itu, beliau dan keluarga mencari penghasilan dari bekerja, diantara usaha yang beliau kelola pada saat itu adalah bergerak di bidang percetakan dan leveransir.

Dalam menjalankan setiap aktivitas pendidikannya, para pengajar senantiasa berupaya dan berusaha untuk mewujudkan visi pesantren yaitu: “Mencetak Generasi Rabbani Yang Mendakwahkan Al Qur’an dan As Sunnah Tanpa Mengharapkan Pamrih.” Nah untuk mewujudkan visi tersebut maka disusunlah beberapa misi pendidikan yaitu:

  • Mengajarkan Al Qur’an dan Sunnah Sesuai dengan pemahaman para sahabat 
  • Mengajarkan Ketrampilan, bertani, berdagang, dan lain lain kepada seluruh santri. agar mereka dapat berdikari dan mandiri sehingga tidak mengharapkan upah dari berdakwah.

Setiap harinya para santri akan dididik untuk menjadi pribadi yang shalih dan berahlakul karimah. Mereka akan ditempa agar menjadi individu yang berwawasan ulama dan berjiwa usaha. Selain itu santri juga akan ditempa menjadi insan yang mandiri dan mampu berdikari di masa depan.

Adapun syarat yang harus dipenuhi agar dapat mengikuti pendidikan gratis di pesantren ini ialah:

  • Ikhwan dan Akhwat berusia 10 – 18 tahun.
  • Mendapatkan izin orang tua / wali.
  • Datang ke pondok bersama orang tua / wali.
  • Mau belajar sungguh-sungguh dan semangat.
  • Mengisi form pendaftaran.
  • Tidak membawa barang elektronik dan uang sendiri.

Alamat lengkap: Jl. Rawe VII (Pasar7) No. 30 & 34 link, IX, Tangkahan, Martubung, Kec. Medan Labuhan, Kota Medan, Sumatera Utara 20259

Website resmi: https://almadinah-medan.ponpes.id/

Pondok Pesantren Al Hidayah (Darus Syifa)

Pesantren gratis di Medan berikutnya adalah Ponpes Darus Syifa. Ponpes yang dikhususkan bagi anak para terpidana terorisme ini didirikan oleh Ust Khairul Ghazali. Beliau adalah mantan terpidana aksi terorisme di Medan. Ia terpaksa mendekam di jeruji besi selama enam tahun. Selama di dalam penjara, ia sadar dengan apa yang telah dilakukannya adalah cara jihad yang salah. Dari situlah ia mulai memiliki niat untuk mendirikan pondok pesantren. 

Sistem pembelajaran di pesantren ini berpedoman pada kurikulum pendidikan nasional dan Kementerian agama Republik Indonesia. Semua santri yang tamat mendapatkan ijazah dari Kementerian Pendidikan. Relawan yang mengajar di sini berjumlah 7 orang dari berbagai kalangan dengan pendidikan yang berkualitas.

Selain kurikulum pendidikan nasional, di sini para santri akan diberi materi khusus deradikalisasi Islam. Ini lah kunci agar para santri tidak mengikuti jejak para orang tua mereka, menjadi teroris. Para santri diajarkan dalam suasana kelas yang tertib dan nyaman. Sehingga mereka bisa fokus dan menyerap semua materi yang diberikan.

Kemudian setelah mereka menyelesaikan pendidikannya, para santri dibekali dengan hewan ternak yang mereka rawat saat pertama kali masuk ke pondok pesantren. Hal itu diharapkan bisa menjadi bekal bagi para santri setelah selesai dengan pendidikannya. Sebab kebanyakan dari orang tua mereka yang masih mendekam di penjara ataupun sudah mendapatkan hukuman mati dari negara.

Alamat lengkap: Desa Sei Mencirim Kec. Kutalimbaru, Kab. Deli Serdang, Sumatera Utara, sekitar 15 km dari kota Medan.

Website resmi: –

Rumah Tahfidz As Sakinah

Pesantren gratis di Medan terakhir yang akan kami bahas adalah Rumah Tahfidz As Sakinah. Rumah Tahfidz As Sakinah adalah sebuah yayasan bergerak dalam membangun masyarakat Muslim yang cinta Alquran dan berakhlak mulia, di antaranya dengan menyelenggarakan pendidikan non Formal yang berfokus kepada tahfidz Qur’an.

Saat ini Rumah Tahfidz Assakinah  menyelenggarakan beberapa kegiatan pendidikan di antaranya:

Madrasah Diniyah Awaaliah Takmiliah (MDTA)

Kegiatan MDTA Assakinah adalah membimbing santri agar bisa membaca Alquran dengan baik serta pembinaan Akhlak. Sistem pembelajarannya berjenjang mulai dari kelas satu sampai dengan kelas empat. Namun secara khusus fokus pembelajaran menitik beratkan kepada iqro dan alquran kemudian ditambah dengan pembinaan akhlak.

Tahfidz Alquran 30 Juz Program 1 Tahun + Pengabdian 1 Bulan

Program Tahfidz Alquran ini adalah program lanjutan dari program MDTA Asaakinah bagi santri yang ingin menghafal AlQuran 30 juz. Yang mana nantinya biaya hidup dan sekolah ditanggung oleh yayasan. Termasuk tempat tinggal asrama, tempat belajar yang nyaman, makan dan loundry.

Seluruh kegiatan yang diselenggarakan Rumah Tahfidz As sakinah adalah gratis tanpa dipungut biaya dengan ketentuan adalah anak yatim dan duafa.

Alamat putra: Komplek perumahan Citra Garden, Titi Rantai, Medan Baru , kota Medan (Disebelah Masjid Agung Assakinah)

Alamat putri: Komplek Perumahan Villa Mutia 1, Deli Tua, Namorambe, Deli Serdang. 

Website resmi: –

Kira-kira, sudah ada gambaran mau nyantri di Pesantren Gratis di Medan yang mana? Oh ya, jika Anda tahu ada pondok gratis yang belum kami list, infokan di komentar ya!

Baca juga:

(REVIEW) Rekomendasi 7 Pesantren di Medan (2022)

(REVIEW) 7 Pondok Pesantren Terbaik di Padang (2021)

Photo of author

Rifqi

Saya adalah orang yang hidup di lingkungan pesantren dan sangat mencintai suasana keagamaan di sana. Saya merasa sangat senang ketika mempelajari ilmu agama dan merasa bahwa itu adalah hal yang sangat penting dalam hidup saya.